LOGO satpolpp
Beranda > Berita > Pengamanan Kegiatan Safari Ramadhan 1445 H Di Wilayah Kec. Labuapi Dan Kec…
Serba-serbi

PENGAMANAN KEGIATAN SAFARI RAMADHAN 1445 H DI WILAYAH KEC. LABUAPI DAN KEC. KEDIRI

Posting oleh satpolpplobar - 29 Maret 2024 - Dilihat 1.136 kali

Pada hari Jumat, 29 Maret 2024 masih dalam rangka pengamanan kegiatan Safari Ramadhan 1445 H sebagai rangkaian dari program Pemda Lobar menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H dan HUT Kab. Lobar ke 66 tahun 2024 kembali dilaksanakan di 2 (dua) Kecamatan yang berbeda.

Safari Ramadhan 1445 H di Kecamatan Labuapi di laksanakan di Masjid Raudatul Jannah, Dusun Karang Kebon Timur, Desa Bagik Polak, Kecamatan Labuapi, dihadiri oleh SEKDA LOBAR dan jajaran Forkopinda Lobar, beberapa kepala OPD dan instansi terkait, perwakilan dari TNI POLRI, dengan agenda kegiatan memberikan beberapa sumbangan berupa material & biaya untuk perbaikan masjid Raudatul Jannah dan sumbangan untuk masyarakat tidak mampu diwilayah desa Bagik Polak.

Pengamanan dari SATPOLPP LOBAR dipimpin oleh perwira Kasie BINLUH, Danru PTI dan anggota regu IV (empat) sebanyak 9 orang, berlangsung dari jam 19.00 s/d 22.00 WITA.

Safari Ramadhan 1445 H di kecamatan Kediri dilaksanakan di Masjid Nurul Falah, Dusun Kerangkeng Desa Banyumulek Kecamatan Kediri, dihadiri oleh ASSISTEN I Setda Lobar, bersama jajaran forkopinda Lobar dan beberapa kepala OPD dan instansi terkait, perwakilan dari TNI POLRI, dengan agenda kegiatan yang sama yaitu BAZNAS melalui ASISTEN I memberikan secara simbolis beberapa sumbangan berupa santunan uang sebesar 25 jt dan santunan 500 rb/orang untuk fakir miskin sebanyak 240 orang dr 19 Desa di Masjid Nurul Falah Desa Banyu Mulek Se Kecamatan Kediri Kab. Lobar.

Pengamanan dari SATPOLPP LOBAR dipimpin oleh perwira Kasie DATA & INFORMASI, anggota regu IV (empat) sebanyak 10 orang dan anggota PTI sebanyak 1 orang, berlangsung dari jam 19.00 s/d 22.25 WITA.

Pengamanan kegiatan di dua tempat tersebut dapat berlangsung aman, baik dan terkendali.


Silahkan beri komentar

Email tidak akan di publikasi. Field yang harus diisi ditandai dengan tanda *